Universitas Brawijaya Buka Lowongan Dosen Tetap Non-PNS, Ini Kualifikasinya
Loker | 25 November 2024, 18:28 WIBKualifikasi pendidikan sesuai jabatan, dengan ketentuan:
- Perguruan tinggi dalam negeri terakreditasi A/Unggul dan program studi minimal akreditasi B.
- Ijazah luar negeri harus disetarakan oleh pihak berwenang.
- IPK sesuai dengan standar pengumuman.
- Lebih diutamakan memiliki publikasi di jurnal internasional bereputasi.
- TOEFL ITP minimal 500 atau IELTS minimal 5.
- Surat lamaran dan dokumen pendukung lengkap, termasuk ijazah, KTP, pas foto, dan surat pernyataan bermaterai.
Tata Cara Pendaftaran
- Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman https://penerimaan-pegawai.ub.ac.id mulai 25 November hingga 1 Desember 2024.
- Unggah dokumen pendukung seperti ijazah, transkrip, dan sertifikat kompetensi.
- Setiap peserta hanya boleh memilih satu formasi.
- Batas waktu unggah dokumen: 1 Desember 2024 pukul 23.59 WIB.
- Hasil seleksi administrasi akan diumumkan pada 9 Desember 2024.
Formasi lengkap dan persyaratan detail dapat dilihat di laman resmi Universitas Brawijaya.
Baca Juga: Lowongan Kerja Pamapersada Terbaru untuk Lulusan S1, Usia 35 Tahun Bisa Mendaftar
Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV