> >

Jokowi Dijadwalkan Bertemu CEO Apple Hari Ini, Indonesia Siapkan Kebijakan soal TKDN

Ekonomi dan bisnis | 17 April 2024, 06:04 WIB
Presiden Joko Widodo dijadwalkan bertemu dengan CEO Apple Tim Cook pada Rabu (17/4/2024). (Sumber: New York Times)

Baca Juga: Ada Konflik Israel-Iran, Kementerian ESDM Sebut Harga BBM Tidak Naik Sampai Juni 2024

Sebelumnya, Budi Arie mengatakan bahwa rencana kunjungan Tim Cook ke Indonesia pada April merupakan bukti bahwa potensi sektor digital Indonesia menarik.

Dalam kunjungannya ke Indonesia, bos Apple antara lain akan membahas pengembangan talenta digital melalui Apple Academy, yang sudah dijalankan di Kabupaten Tangerang dan Kota Batam serta diharapkan dapat diperluas ke daerah yang lain.

Kendati demikian, ia mengemukakan, tidak tertutup kemungkinan ada pembahasan mengenai rencana pembangunan pabrik gawai Apple.

Baca Juga: Kementerian ESDM Nyatakan Indonesia Tidak Impor Minyak dari Iran

"Kemungkinan-kemungkinan itu kan semua ada, kita tinggal lihat approach-nya gimana. Karena pengguna produk Apple di Indonesia juga kan banyak sekali," ujar Budi pada 25 Maret 2024.

Selain Tim Cook, CEO Microsoft Satya Nadella juga dikabarkan akan mengunjungi Indonesia.

Menurut Budi Arie, Nadella akan datang ke Indonesia pada 30 April 2024.

Penulis : Dina Karina Editor : Deni-Muliya

Sumber : Antara


TERBARU