KAI Service Buka Lagi Lowongan Kerja Pramugara/Pramugari untuk Lulusan SMA/SMK, Berminat?
Loker | 28 Maret 2024, 15:00 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - PT Reska Multi Usaha atau disebut juga KAI Services kembali membuka lowongan kerja Pramugara/Pramugari untuk lulusan SMA/SMK.
Melansir akun Instagram @rmu.career, Kamis (28/3/2024), lowongan kerja Pramugara/Pramugari ini untuk kebutuhan daily worker untuk wilayah Stasiun Ketapang, Jawa Timur.
Daily Worker adalah Pekerja Harian Lepas yang bekerja untuk pekerjaan tertentu yang berubah-ubah dalam hal waktu dan volume Pekerjaan dengan menerima upah harian yang didasarkan pada kehadiran dan dipekerjakan kurang dari 21 (dua puluh satu) hari dalam 1 (satu) bulan
"Hai teman Reska , ayo datang dan ramaikan agenda walk in interview Daily Worker pramugara dan pramugari di wilayah Ketapang. Jangan lupa catat tanggal dan bawa kelengkapan berkasnya ya," tulis akun @rmu.career.
Baca Juga: 4 Perusahaan Tambang Buka Lowongan Kerja 2024, Lulusan SMK Sederajat Boleh Daftar
Berikut kualifikasi dan cara daftar lowongan kerja KAI Services terbaru.
Pramugara/Pramugari KAI Services
Kualifikasi:
- Usia 18-27 Tahun
- Pendidikan Minimal SMA/Sederajat (Tata Boga, Pariwisata, Perhotelan, Penerbangan, Marketing)
- Minimal tinggi badan (wanita: 160cm, pria :170cm) dengan berat badan proposional
- Sehat Jasmani dan rohani berdasarkan dari Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas/Rumah Sakit (Tidak Buta Warna)
- Memiliki Kartu BPJS Kesehatan aktif
- Tidak menggunakan kacamata dan kawat gigi
- Diutamakan memiliki pengalaman kerja bidang F&B Industry, Hospitality, Beauty Advisor dan Marketing
- Diutamakan memiliki spesifikasi kompetensi seperti services excellence, handling complaint, Selling Skill, Communication Skill, Intiative and Creative Thinking
- Wajib memiliki handphone Android
Baca Juga: Lowongan Kerja KAI Service Terbaru Maret 2024 untuk SMA/SMK, Usia 45 Tahun Bisa Daftar
Persyaratan berkas:
- Fotokopi KTP;
- Fotokopi Kartu Keluarga (KK) terbaru;
- Asli Daftar Riwayat Hidup/Curriculum Vitae;
- Foto berwarna berukuran 4x6 sebanyak 1 lembar background warna merah (ditempel pada CV);
- Fotokopi Ijazah Terakhir;
- Foto Full Body Ukuran 4R
- Fotokopi BPJS Kesehatan Aktif.
Pendaftaran dilakukan dengan cara walk in interview pada Jumat, 29 Maret 2024 pukul 08.00-12.00 WIB di Stasiun Ketapang, Kelurahan Bulusan, Kecamatan Kalipuro, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV