> >

Pemerintah Bakal Buka 250 Ribu Formasi CPNS Penempatan IKN, Berikut Kriterianya

Loker | 29 Februari 2024, 16:38 WIB
Peserta pelamar wanita mengikuti seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS Kemenkumham Sumsel, pada formasi Penjaga Tahanan Wanita, Rabu (15/11/2023). (Sumber: Humas Kanwil Kemenkumham Sumsel)

Selain itu, ASN yang berkiprah di IKN diwajibkan untuk mempraktikkan nilai-nilai BerAKHLAK, yang merujuk pada Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.

Mereka diharapkan mampu menjalankan tugasnya dengan pola kerja terpadu yang mengedepankan fleksibilitas waktu dan lokasi.

Konsep pola kerja ini bertujuan untuk mendukung sistem kerja kolaboratif yang responsif dan efisien, yang memungkinkan ASN untuk berpikir cepat dan bertindak tangkas dalam menanggapi kebutuhan yang berkembang.

Lebih lanjut, IKN juga membutuhkan ASN yang memiliki talenta digital, mengingat bahwa pemerintahan di sana akan dikelola melalui konsep Smart Government yang terintegrasi dengan digitalisasi.

Dengan demikian, keterampilan dan kompetensi yang dimiliki oleh ASN yang bergabung dengan IKN akan menjadi landasan utama dalam menciptakan lingkungan kerja yang adaptif, inovatif, dan responsif terhadap dinamika perkembangan teknologi dan tata kelola pemerintahan yang semakin modern.

"Nanti formasinya ini terutama untuk talenta digital, kemudian mereka yang berlatar belakang literasi digital dan administrasi seperti untuk inspektur dan lain-lain," ujarnya.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS-PPPK 2024 Dibuka Maret, Ini Cara Bikin SKCK dengan Syarat BPJS Kesehatan

Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV, Kompas.com


TERBARU