5 Lowongan Kerja Kereta Cepat Jakarta-Bandung, Lulusan SMA Bisa Daftar, Ditutup 5 September 2023
Loker | 2 September 2023, 23:00 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) membuka lowongan kerja kereta cepat Jakarta-Bandung untuk lima posisi, di mana lulusan SMA/SMK dan S1 bisa mendaftar.
GM Corporate Secretary Eva Chairunisa mengatakan bahwa lowongan kerja ini merupakan bagian dari proses persiapan dioperasikannya kereta cepat Jakarta-Bandung.
“Diharapkan dari proses rekrutmen ini akan terpilih putra putri daerah terbaik untuk membantu terciptanya layanan KA cepat yang optimal,” kata Eva, Jumat (1/9/2023).
Baca Juga: Bocoran Jumlah Soal CPNS dan PPPK 2023, Cek Nilai Ambang Batas atau Passing Grade agar Lolos
Eva menjelaskan bahwa proses seleksi ini dilakukan secara gratis. Dia meminta pelamar mewaspadai segala bentuk pungutan yang mengatasnamakan rekrutmen KCIC.
Pendaftaran akan dibuka sampai 5 September 2023. Proses seleksi meliputi seleksi administrasi, seleksi wawancara, seleksi psikologi, seleksi kesehatan, dan penandatangan perjanjian kerja.
Bagi Anda yang tertarik, dapat mengakses link ini.
Lowongan Kerja Kereta Cepat Jakarta-Bandung
1. Officer Corporate Planning & Strategy
Kriteria Khusus :
- Pendidikan D-3 atau S-1 Jurusan Kearsipan atau Ilmu Perpustakaan;
- Pengalaman minimal 3 tahun di bidang yang relevan, diutamakan berpengalaman Mengelola dokumen finance/keuangan;
- Memiliki kemampuan Analisa yang baik dan cepat beradaptasi;
- Memiliki kemampuan berpikir kritis dan problem solving yang sangat baik;
- Mampu berpikir kreatif dalam memecahkan masalah.
2. Officer HR Training & Certification
Kriteria Khusus :
- Pendidikan Minimal Sarjana atau sederajat;
- Diutamakan berpengalaman dalam penyelenggaraan training dan atau sertifikasi;
- Dapat merencanakan (Training Need Analysis), memonitor serta mengevaluasi penyelenggaraan training dan sertifikasi SDM;
- Diutamakan memiliki sertifikat pelatihan berbasis kompetensi (pengelolaan Lembaga diklat).
Baca Juga: Dibuka Sampai Besok, Ini Syarat dan Cara Daftar Magang di KPK bagi Mahasiswa dan Fresh Graduate
3. Manager Information System Integration
Kriteria Khusus :
- Pendidikan minimal Sarjana dan Sederajat, diutamakan lulusan pendidikan di bidang IT
- Memiliki pengalaman kerja minimal 5 tahun sebagai manager di bidang terkait
- Diutamakan berpengalaman dalam persiapan serta implementasi SAP
- Menguasai bahasa Inggris baik secara lisan maupun tulisan
4. Analis Laboratorium
Kriteria Khusus :
- Pendidikan Minimal D3 Analis Kimia dan Sederajat
- Mempunyai pengalaman kerja di bidang analis kimia minimal 3 tahun
- Diutamakan memiliki sertifikat keahlian laboran Laboratorium Kimia
- Menguasai bahasa Inggris baik secara lisan maupun tulisan
Baca Juga: Kemenkumham Buka Lowongan Kerja Posisi Staf Ahil Bidang Sosial sampai 2 September, Cek Syaratnya
5. Emu Washing Machine Operator
Kriteria Khusus :
- Pendidikan Minimal SMA/SMK dan Sederajat, diutamakan lulusan pendidikan Teknik Mesin atau Teknik Elektro
- Jenis Kelamin diutamakan laki-laki
- Mempunyai pengalaman mengoperasikan mesin produksi/manufaktur minimal 2 tahun
- Diutamakan memiliki sertifikat keahlian penanggung jawab operasional pengolahan air limbah
- Menguasai bahasa Inggris baik secara lisan maupun tulisan
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Gading-Persada
Sumber : KCIC