Lowongan Kerja BCA Finance 2023 Penempatan di Surabaya, Semarang, Solo, dan Yogyakarta
Loker | 11 Juli 2023, 16:54 WIBYOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Anak perusahaan PT Bank Central Asia Tbk, yakni BCA Finance membuka lowongan kerja untuk mengisi posisi Relationship Officer di berbagai kota.
Perusahaan pembiayaan milik BCA ini mencari lulusan D3/D4/S1 dari semua jurusan atau program studi yang bersedia ditempatkan di Surabaya, Semarang, Solo, atau Yogyakarta.
Tugas utama Relationship Officer setidaknya ada tiga. Pertama, memasarkan produk serta memperluas pasar jaringan BCA Finance.
Kedua, melakukan survei dan analisis data kelayakan konsumen. Ketiga, menjalin relasi dan hubungan baik dengan rekanan BCA Finance.
Syarat lowongan kerja BCA Finance posisi Relationship Officer:
- Lulusan D3/D4/S1 dari semua jurusan atau program studi
- Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,5
- Usia pendaftar maksimal 24 tahun
- Pendaftar bersedia ditempatkan di cabang BCA Finance Surabaya, Semarang, Solo, atau Yogyakarta
- Pendaftar wajib memiliki SIM C dan sepeda motor pribadi
Baca Juga: BCA Finance Buka Lowongan Kerja di DKI Jakarta: Fresh Graduate hingga Berpengalaman Bisa Daftar
Pendaftaran dilakukan secara daring melalui situs resmi BCA Finance.
Peserta perlu mengisi formulir pendaftaran yang terdiri dari data diri, data pendidikan terakhir, dan pengalaman kerja terakhir.
Selain itu, peserta juga perlu mengunggah dokumen Curriculum Vitae (CV) dan portofolio.
Status pekerja yang mengisi lowongan Relationship Officer ini ialah kontrak.
Gaji karyawan BCA Finance yang mengisi posisi tersebut tak disebutkan dalam pengumuman resmi.
Informasi terkait lowongan kerja BCA Finance ini dapat diakses melalui situs resmi https://bcafinance.co.id/karir.
Baca Juga: Beasiswa BCA untuk Lulusan SMA/SMK Sederajat, Dapat Uang Saku hingga Kesempatan Magang dan Kerja
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV