> >

Uji Coba TransJakarta Masuk Bandara Soetta Mulai 4 Juli, dari Kalideres Jalan Jam 07.30 WIB

Ekonomi dan bisnis | 30 Juni 2023, 10:57 WIB
Uji coba bus TransJakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta) akan dilakukan mulai 4 Juli 2023. Jam keberangkatan pertama adalah pukul 07.30 WIB dari Terminal Kalideres. (Sumber: Antara)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Uji coba bus TransJakarta rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta (Soetta) akan dilakukan mulai 4 Juli 2023. Jam keberangkatan pertama adalah pukul 07.30 WIB dari Terminal Kalideres.  

"Direncanakan (uji coba TransJakarta) tanggal 4 Juli dari Kalideres ke Bandara Soetta. Kita akan laksanakan uji coba itu pukul 07.30 WIB (selama sebulan)," kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Kamis (29/6/2023). 

Selama uji coba, Syafrin menyebutkan, penumpang bus tak dikenakan tarif (gratis). Tapi setelah beroperasi secara resmi, tarif yang dikenakan Rp3.500 seperti TransJakarta pada umumnya. 

Baca Juga: Naik TransJakarta dari Kalideres ke Bandara Soetta Bakal Gratis Sebulan, Mulai 4 Juli 2023

Bus rute bandara ini berangkat dari Terminal Kalideres, Jakarta Barat, menuju Terminal Kargo dan Kantor Angkasa Pura II di Tangerang, Banten. Saat sudah resmi beroperasi, keberangkatan pertama adalah pukul 06.00 WIB. 

 "Rencana ada dua waktu layanan, pertama pukul 06.00 WIB sampai 09.00 WIB. Lalu kedua pukul 18.00 WIB sampai 21.00 WIB," ujarnya. 

Adapun waktu tempuh dari Kalideres ke Bandara Soetta diperkirakan maksimal 45 menit untuk sekali perjalanan sehingga membutuhkan waktu 90 menit saat pulang-pergi.

"Tentu nanti ada beberapa bus stop yang kita siapkan di lintasan. Karena kan tidak masuk tol. Tipe TransJakarta akan gunakan 'lower deck' (dek rendah)," ucapnya. 

Baca Juga: Daftar 13 Koridor Angkutan Malam Hari (AMARI) TransJakarta, Beroperasi Pukul 22.00-05.00 WIB

Ia berharap, dengan adanya uji coba bus TransJakarta ini, pihaknya memperoleh gambaran utuh mencakup karakteristik perjalanan penumpang hingga operasional.

Penulis : Dina Karina Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Antara


TERBARU