> >

Ini Kandungan Nutrisi dan Manfaat Mengonsumsi Kurma

Kesehatan | 2 April 2022, 07:06 WIB
Dua mangkuk buah kurma. Bila disimpan dengan cara yang tepat, kurma bisa awet untuk tiga bulan sampai satu tahun. (Sumber: SHUTTERSTOCK/MAMA_MIA)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Kurma menjadi salah satu buah yang sering dihidangkan saat berbuka puasa di bulan Ramadan. Selain kaya nutrisi, kurma juga banyak memiliki manfaat.

Buah berukuran kecil ini bukan hanya manis, tetapi juga mengandung sejumlah nutrisi yang diperlukan oleh tubuh, khususnya setelah seharian berpuasa.

Kurma mengandung setidaknya tiga jenis antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Berikut tiga antioksidan paling kuat dalam kurma:

Flavonoid: antioksidan yang bekerja untuk menangkal radikal bebas, penyebab penyakit kronis.

Karotenoid: antioksidan yang dapat melindungi sel dari kerusakan akibat radikal bebas pemicu kanker.

Asam fenolik: antioksidan yang sangat kuat dan memiliki aktivitas antibakteri, antivirus, antikarsinogenik, antiinflamasi, dan aktivitas vasodilatory.

Baca Juga: Jelang Ramadhan, Penjual Kurma Di Denpasar Mulai Ramai

Selain itu, kurma juga merupakan sumber fruktosa, jenis pemanis alami yang ditemukan dalam buah. Kurma merupakan pengganti gula putih yang sehat karena kandungan nutrisinya, serat dan antioksidan.

Mengutip Healthline, kurma mengandung karbohidrat hingga magnesium. Berikut kandungan nutrisi dalam 100 gram kurma:

Kalori: 277

Karbohidrat: 75 gram

Serat: 7 gram

Protein: 2 gram

Kalium: 20 persen dari Angka Kecukupan Gizi (AKG)

Magnesium : 14 persen dari AKG

Tembaga: 18 persen dari AKG

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas.com


TERBARU