> >

Hari Ini Terakhir! Sisa 5.000 Tiket, Begini Cara Dapatkan Tiket Gratis Ancol

Ekonomi dan bisnis | 2 Februari 2023, 07:24 WIB
Logo baru Taman Impian Jaya Ancol. Bagi masyarakat yang ingin masuk Ancol gratis,bisa mendapatkan tiketnya paling lambat hari ini, Kamis (2/2/2023). (Sumber: Istimewa)

Baca Juga: Masyarakat yang Gagal Ujian SIM C Kini Bisa Mengulang Beberapa Kali di Hari yang Sama

Mengutip dari Kompas.com, Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Winarto mengatakan, pihaknya akan terus mengadakan program tiket gratis selama satu hari setiap bulannya.  

Lantaran selama ini banyak masyarakat yang meminta masuk Ancol digratiskan. Karena pantai Ancol yang merupakan pantai publik seharusnya bisa dinikmati sebagai sarana liburan yang gratis dan murah meriah. Seperti di daerah lain.

“Sudah banyak sekali kami mendengar keluhan, tapi kami yakini memang harusnya masuk pantai publik itu gratis," kata Winarto.

Selain program tiket gratis, pihak Ancol juga sedang berupaya melakukan transformasi agar Ancol bisa menjadi pantai publik yang gratis.

Salah satunya adalah dengan mengembangkan sektor makanan dan minuman (food and beverage/F&B) di kawasan Ancol.

Penulis : Dina Karina Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas.com


TERBARU