> >

Harga Emas Antam 18 Oktober Naik Jadi Rp940.000 per Gram, Bisa Beli Fisik atau Tabungan Digital

Ekonomi dan bisnis | 18 Oktober 2022, 09:42 WIB
Ilustrasi - Harga emas batangan Antam hari ini naik. (Sumber: Kompas.tv/Ant)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Harga emas batangan bersertifikat Antam produksi PT Logam Mulia dan PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) hari ini, Selasa  (18/10/2022), naik.

Mengutip situs Logam Mulia, harga pecahan satu gram emas Antam berada di level Rp940.000 pada hari ini. Harga tersebut naik sebesar Rp5.000 dari harga hari sebelumnya, Senin (17/10), yang berada di level Rp935.000 per gram.

Sementara, harga buyback emas Antam berada di level Rp822.000 per gram. Harga tersebut naik sebesar Rp5.000 dari hari sebelumnya, Senin (17/10), yang berada di level Rp817.000 per gram.

"Harga jual kembali adalah sama untuk semua pecahan dan tahun produksi. Untuk transaksi buyback silakan menghubungi Butik Emas LM terdekat dengan jam layanan pada hari kerja Senin-Jumat. Pembayaran dilakukan secara transfer pada H+2 s/d H+3 (hari kerja)," bunyi keterangan di situs Logam Mulia.

Ada beberapa alasan orang-orang memilih investasi emas. Baik itu dalam dalam bentuk tabungan emas atau menyimpan langsung dalam bentuk fisik.

Berdasarkan enam  konsumen yang telah diwawancarai Kompastv soal berinvestasi emas, dua diantaranya memilih menyimpan emas antam secara fisik dan lainnya memlilih tabungan emas Pegadaian. 

Yunisa misalnya, ia memilih investasi emas batangan dengan menympan sendiri dalam bentuk batangan. Hal ini sudah ia mulai dari akhir tahun 2021 dengan membeli emas ukuran 1 gram atau 0,5 gram per bulan.

“Aku mantau dulu nunggu turun di websitenya. Kalo turun baru beli. Ngusahain tiap bulan dapet 1gr atau 0,5 gr,” jelasnya kepada Kompastv.

Bagi Yunisa, emas adalah investasi jangka panjang yang paling mudah dibandingkan dengan investasi  properti yang tidak bisa dijual sewaktu-waktu karena prosesnya lama.

Baca Juga: Ingin Investasi Emas? Perhatikan Dulu Keuntungan dan Kekurangannya Berikut Ini

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU