> >

BPS Sebut Inflasi Juni 2022 0,61 Persen, Harga Cabai Merah Jadi Penyumbang Terbesar

Ekonomi dan bisnis | 1 Juli 2022, 12:52 WIB
Kepala BPS Margo Yuwono dalam konferensi pers virtual, Jumat (1/7/2022). (Sumber: Tangkapan layar konferensi pers virtual/Dina Karina)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, Indonesia mengalami inflasi pada bulan Juni 2022 sebesar 0,61 persen, dibandingkan bulan sebelumnya (month-to-month/mtm).

Sedangkan inflasi tahun kalender (year to date/ytd) sebesar 3,19 persen. Sementara secara tahunan (year-on-year/yoy), inflasi pada Juni 2022 berada di level 4,35 persen.

Kepala BPS Margo Yuwono mengatakan, angka tersebut lebih tinggi dibandingkan Mei 2022 yang sebesar 3,55 persen, sekaligus jadi yang tertinggi sejak Juni 2017.

Margo mengungkapkan, cabai merah menjadi komoditas penyumbang terbesar inflasi pada Juni 2022.

“Berdasarkan kelompok pengeluaran, kelompok makanan, minuman, dan tembakau memberi andil terbesar sebesar 0,47 persen atau terjadi inflasi 1,77 persen (mtm)," kata Margo dalam konferensi pers virtual, Jumat (1/7/2022).

"Komoditas yang menyebabkan kelompok ini menjadi penyumbang terbesar inflasi Juni adalah cabai merah dengan andil 0,24 persen.”

Selain cabai merah, cabai rawit dan bawang merah juga memberi andil cukup besar kepada inflasi Juni, masing-masing 0,10 persen dan 0,08 persen (mtm).

Baca Juga: Beli Pertalite Daftar MyPertamina Baru Berlaku Untuk Mobil, Motor Masih Seperti Biasa

“Kenaikan harga cabai merah, cabai rawit, dan bawang merah ini terjadi karena faktor cuaca atau turun hujan yang cukup lebat di beberapa sentra produksi yang menyebabkan gagal panen sehingga supply (persediaan, red) terganggu,” ujar Margo.

Selain kelompok makanan, kelompok pengeluaran transportasi memberikan andil 0,04 persen pada inflasi Juni 2022 secara bulanan, karena kenaikan tarif angkutan udara yang berandil hingga 0,03 persen.

Penulis : Dina Karina Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : KOMPAS TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: