> >

Tidak Semua Barang dan Jasa Kena PPN 11 Persen Mulai Besok, Ini Daftar Lengkapnya

Ekonomi dan bisnis | 31 Maret 2022, 19:17 WIB
Ilustrasi. Mulai besok, Jumat (1/4/2022) pemerintah akan memberlakukan tarif pajak pertambahan nilai (PPN) sebesar 11 persen. Namun, ada beberapa barang dan jasa yang bebas dari tarif PPN tersebut. (Sumber: iStockphoto)

Dalam rangka menjalankan pemerintahan secara umum, jasa yang disediakan oleh pemerintah pun menjadi terbebas dari permberlakuan tarif PPN.

Misalnya, semua jenis jasa sehubungan dengan kegiatan pelayanan yang hanya dapat dilakukan oleh pemerintah sesuai dengan kewenangannya.

6. Jasa penyediaan tempat parkir

Jasa penyediaan atau penyelenggaraan tempat parkir juga menjadi salah satu yang terbebas dari penerapan PPN.

7. Jasa boga atau katering

Jasa yang satu ini termasuk dalam obyek pajak dan retribusi daerah, sehingga juga terbebas dari tarif PPN.

8. Jasa keagamaan

Terakhir, segala bentuk jasa yang bergerak di bidang keagamaan juga tidak akan dikenai tarif PPN.

Baca Juga: Tahu Tempe Hingga Minyak Goreng Mahal, PPN Juga Naik Jadi 11 Persen Mulai 1 April

Sebelumnya, Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan Neilmaldrin Noor telah mengumumkan pemberlakuan tarif PPN 11 persen.

"Berdasarkan amanat UU, tarif PPN 11 persen akan berlaku mulai 1 April 2022," ujar Neilmaldrin dikutip dari Kompas.com, Selasa (15/3/2022).

Selain itu, secara bertahap pemerintah juga akan kembali meningkatkan tarif PPN menjadi 12 persen, selambatnya pada 1 Januari 2025.

Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas.com


TERBARU