Indonesia Jadi Tujuan Utama Ekspor Gandum Ukraina, Neraca Dagang RI-Ukraina Terancam Defisit Lagi
Ekonomi dan bisnis | 25 Februari 2022, 13:12 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Krisis Rusia-Ukraina menyebabkan harga gandum naik ke rekor tertinggi dalam 9 tahun. Pasalnya, kedua negara tersebut adalah eksportir gandum terbesar di dunia. Mengutip situs tradingeconomics.com, harga gandum internasional 9,26 dollar AS per gantang di perdagangan Kamis (24/2/2022) kemarin.
Dalam waktu sebulan, harga gandum juga sudah naik 24 persen. Kenaikan harga gandum juga disebabkan cuaca buruk di negara produsen gandum utama lainnya, sehingga pasokan gandum akan semakin terbatas.
Gandum adalah komoditas utama yang diimpor Indonesia dari Ukraina, disusul produk besi dan baja. Indonesia juga menjadi tujuan utama ekspor gandum Ukraina.
Baca Juga: Investor Borong Dollar AS sebagai Aset Aman, Khawatir Perang Rusia-Ukraina
Hal itu terlihat dari Data dari Departemen Pertanian Amerika Serikat. Selama Juli 2020-Juni 2021, ekspor gandum Ukraina ke Indonesia tercatat sebesar 2,61 juta ton. Jumlah itu setara 15,7 persen dari total ekspor gandum Ukraina.
Negara tujuan ekspor gandum kedua Ukraina adalah Mesir, dengan 2,46 juta ton atau 14,8 persen dari total ekspor. Di posisi ketiga ada Pakistan sebesar 1,4 juta ton atau 8,4 persen dari total ekspor.
Mengutip data BPS, besarnya impor gandum dari Ukraina juga membuat neraca perdagangan RI-Ukraina defisit.
Pada 2021, Indonesia defisit sebesar 623,89 juta dollar AS dari Ukraina, lalu pada 2020 defisitnya lebih besar yaitu 739,21 juta dollar AS.
Baca Juga: Rusia Serang Ukraina Bursa Saham Dunia Anjlok, Minyak Tembus hingga 100 Dollar AS Per Barrel
Hal itu terjadi lantaran total nilai ekspor Indonesia ke Ukraina sebesar hanya 416,994 juta dollar AS pada 2021. Jauh di bawah total nilai impor Indonesia dari Ukraina yang mencapai 1,04 miliar dollar AS.
Penulis : Dina Karina Editor : Vyara-Lestari
Sumber :