> >

Antisipasi Tingginya Permintaan Saat Iduladha, Pertamina Sulawesi Tambah Pasokan LPG Bersubsidi

Bumn | 19 Juli 2021, 20:02 WIB
Ilustrasi: pekerja menata tabung gas untuk pengisian tabung gas LPG berukuran 3 Kg di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Elpiji, Pertamina Marketing Operation Region (MOR) VII, Makassar, Sulawesi Selatan. (Sumber: Tribun Makassar)

Sementara, untuk LPG nonsubsidi seperti LPG Bright Gas, selama Juli 2021, untuk perayaan Idul Adha 1442 Hijiriah, Pertamina memberikan promo khusus yang dapat dengan mudah dipesan melalui layanan Pertamina Call Center 135.

Promo spesial itu diberikan kepada pelanggan berupa biaya trade in, tukar LPG tiga kilogram ke Bright Gas berlaku hingga 31 Juli 2021, dengan diberi harga diskon Rp 123.000 untuk penukaran satu tabung tiga kilogram (kosong) dengan satu Bright Gas 5,5 kilogram berisi (harga pertamina Bright Gas Rp 312 ribu per tabung).

Sedangkan, diskon Rp 135 ribu untuk penukaran dua tabung tiga kilogram (kosong) dengan satu Bright Gas 12 kilogram (isi). Segala syarat dan ketentuan untuk mendapatkan promo Bright Gas ini dapat dicek dan diakses melalui website www.brightgas.co.id.

Apabila masyarakat mengalami kesulitan atau membutuhkan informasi terkait ketersediaan LPG dan BBM, dapat menghubungi layanan pelanggan 24 jam melalui Pertamina Call Center 135.

"Kami menghimbau kepada masyarakat agar membeli LPG melalui pangkalan resmi Pertamina atau di SPBU. Kami juga mengharapkan sinergi antar instansi terutama Disperindag dan Kepolisian agar turut aktif menindak pengecer menjual harga diatas HET, karena itu sudah bukan ranah pengawasan kami," tutur Laode.

Baca Juga: Ahok Sebut Pertamina Cabut Fasilitas Kartu Kredit Komisaris dan Direksi

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU