Cadangan Devisa Turun Karena Bayar Utang Pemerintah
Ekonomi dan bisnis | 6 November 2020, 11:45 WIBUtang luar negeri Indonesia pada akhir Agustus mencapai USD 413,4 miliar. Terdiri dari milik publik (pemerintah dan bank sentral) sebesar USD 203,0 miliar dan sektor swasta (termasuk BUMN) sebesar USD 210,4 miliar.
Pertumbuhan utang valas Indonesia pada Agustus 2020 ini 5,7 persen (tahunan/yoy), lebih tinggi dibandingkan dengan pertumbuhan bulan sebelumnya sebesar 4,2 persen. Perlu dicatat, penguatan kurs rupiah, juga turut andil menaikkan utang luar negeri.
(Dyah Megasari, Produser Kompas Bisnis)
Penulis : Dyah-Megasari
Sumber : Kompas TV