Telkom Tutup Blanja.com, Ada Apa?
Ekonomi dan bisnis | 1 September 2020, 23:19 WIBJAKARTA, KOMPAS TV - Blanja.com, e-coomerce milik Telkom akan ditutup pada 1 Oktober 2020. Pengumuman penghentian operasional Blanja.com tertera pada lama situsnya.
Dalam pengumuman tersebut, Blanja.com menyatakan kegiatan pembelian disitus Blanja.com akan dihentikan, terhitung mulai 1 September 2020.
Alasan penutupan e-commerce tersebut karena ada perubahan strategi bisnis yang dilakukan oleh Blanja.com.
Baca Juga: Sri Mulyani Dapat Petisi Gara-Gara Bea Masuk Barang Impor E-commerce
Meskipun sudah kegiatan berbelanja telah dihentikan, namun demikian Blanja.com memastikan konsumen masih bisa menyelesaikan pembelian, penjualan, pembayaran dan pengiriman yang saat ini masih dalam proses.
"Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang terjalin baik selama ini antara BLANJA dan Teman BLANJA," demikian pernyataan Blanja.com dalam pengumumannya yang diakses pada Selasa (1/9/2020).
Lebih lanjut, Blanja.com mengimbau kepada pelanggannya untuk melakukan penarikan saldo pada Dompet BLANJA sebelum tanggal 30 September 2020.
Baca Juga: Telkomsel Sebar Promo Surprise Deal Paket Internet Unlimited, Segini Harganya
Adapun caranya, penarikan saldo Dompet BLANJA bisa dilakukan mulai 1 Oktober 2020 bisa dengan mengirimkan email ke support@blanja.com dengan email yang terdaftar di BLANJA dan melampirkan file identitas diri seperti KTP dan foto copy buku rekening.
Untuk pertanyaan lebih lanjut, silakan mengirimkan email ke: support@blanja.com.
Penulis : Tito-Dirhantoro
Sumber : Kompas TV