Kembangkan Ekonomi Kreatif (Ekraf), Kota Ambon Kembali Raih Penghargaan
Advertorial | 12 September 2024, 13:45 WIBKarena itu, Sandiaga mengaku sangat bersyukur sekaligus memberikan apresiasi kepada Kota Ambon dan juga beberapa Kota Kabupaten lain di Indonesia.
Menurutnya, daerah penerima penghargaan tersebut begitu bersemangat dalam meningkatkan kepedulian terhadap inovasi ekonomi kreatif di daerah masing-masing.
Baca Juga: Sempat Diguyur Hujan, Upacara HUT Kota Ambon Berlangsung Khidmat
Sandiaga berharap inovasi tersebut dapat terus ditingkatkan dan dikembangkan demi kesejahteraan masyarakat.
Senada dengan itu, Pj. Walikota Ambon juga merasa bersyukur atas penghargaan yang disematkan kepada Kota Ambon dari Kompas TV.
Kaya berharap, semua lini, baik Pemerintah maupun masyarakatnya dapat terus berkolaborasi dan saling mendukung dalam peningkatan inovasi dan kreatifitas untuk mengembangkan perekonomian di Kota Ambon.
Kaya menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diberikan, tetapi Pemkot Ambon tidak akan berhenti, melainkan terus bekerja.
"Demi kota yang lebih inovatif, lebih kreatif, terlebih khusus untuk ekonominya, pemberdayaannya sehingga bisa memberikan kemajuan dan kesejahteraan serta perubahan yang lebih baik terkhususnya soal pertumbuhan ekonomi, inflasi serta seluruh pergerakkan keuangan di Kota Ambon dan Maluku," ungkap Kaya.
Diketahui, pada penerimaan penghargaan tersebut, turut hadir Pj. Walikota Ambon didampingi Pj. Ketua TP-PKK Kota Ambon Dessy Kaya serta Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Masyarakat yang juga selaku Plt. Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kota Ambon Ronald Lekransy.
Selain itu, hadir pula Kepala Dinas Kesehatan drg. Wendy Pelupessy; Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Juliana Patty; serta Kepala Bappeda Litbang Kota Ambon Enrico Matitaputty.
Penulis : Adv-Team
Sumber : Kompas TV