Taspen dan KPK Bersinergi Tingkatkan Budaya Antikorupsi di Lingkungan Bisnis
Advertorial | 21 Desember 2023, 19:00 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV– PT Taspen (Persero) berkomitmen untuk menerapkan prinsip antikorupsi di dalam lingkungan perusahaan dengan menyebarkan semangat antikorupsi.
Memperingati Hari Antikorupsi Sedunia (HAKORDIA) pada 9 Desember 2023, Taspen bekerja sama dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam menyelenggarakan kegiatan “Sosialisasi Sistem Manajemen Anti Penyuapan dan Anti Gratifikasi Kepada Rekan Bisnis Taspen” yang dilaksanakan secara daring pada Kamis, (21/12).
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada Insan Taspen dan mitra bisnis Taspen mengenai budaya antikorupsi dan indikasi praktik korupsi, serta menumbuhkan integritas Insan Taspen dan seluruh rekan bisnis Taspen guna mencegah praktik korupsi.
Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko PT Taspen (Persero) Diyantini Soesilowati, Kepala Satgas Program Pengendalian Gratifikasi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Mutiara Carina Rizky Artha.
Baca Juga: Taspen Tingkatkan Penerapan Prinsip AKHLAK Culture Journey Melalui Kegiatan Taspen Culture Festival
Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko Taspen Diyantini Soesilowati menyampaikan, Taspen selalu menerapkan prinsip antikorupsi dalam setiap aspek operasional perusahaan.
Diyantini menambahkan, Taspen secara aktif telah melakukan pembaruan kebijakan terkait tata kelola perusahaan yang baik (Good Corporate Governance), salah satunya dengan menerapkan prinsip antikorupsi serta telah memperoleh sertifikasi ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan.
"Taspen berterima kasih dan terus mengharapkan dukungan dari Mitra Kerja Taspen untuk turut mematuhi aturan terkait penerimaan gratifikasi dan melaporkan segala bentuk tindakan yang mencurigakan terkait gratifikasi, penyuapan, atau pemerasan melalui Whistleblowing System Taspen,” pungkasnya.
Kegiatan ini diikuti oleh 377 peserta terdiri atas rekan bisnis, mitra bayar, mitra kerja investasi di Kantor Pusat Taspen, dan rekan bisnis dari 57 Kantor Cabang Taspen.
Diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran semua pihak tentang prinsip antikorupsi, sehingga Taspen semakin terpercaya dan andal dalam mengelola bisnis dan melayani peserta.
Kepala Satgas Program Pengendalian Gratifikasi KPK Mutiara Carina Rizky Artha mengapresiasi Taspen sebagai Perusahaan BUMN yang sampai saat ini dalam menjalankan bisnis operasionalnya telah menerapkan program pengendalian gratifikasinya yang baik.
"Dengan adanya kegiatan sosialisasi ini, kami juga berharap dapat memberikan pemahaman lebih lengkap untuk meningkatkan literasi mengenai pemberantasan korupsi dan anti gratifikasi,” kata Mutiara.
PT Taspen berkomitmen untuk terus menerapkan nilai amanah dan berperan aktif dalam memberantas praktik korupsi di dalam perusahaan dengan menjalankan prinsip integritas dan profesionalitas di setiap rencana bisnis maupun operasional usaha, salah satunya melalui penerapan whistleblowing system.
Baca Juga: Tingkatkan Gaya Hidup Sehat bagi ASN, Taspen Group Sediakan Hunian Strategis di Kota Tangerang
Selain itu, Taspen telah melakukan upaya pencegahan korupsi melalui kegiatan Kampanye Budaya Antikorupsi melalui WhatsApp Blast dan digital desktop untuk seluruh karyawan Taspen.
Taspen juga menyelenggarakan kegiatan penayangan Film Pendek dari KPK di Compliance Movie Day yang menekankan pada nilai-nilai kejujuran dalam kehidupan sehari-hari berjudul “Titip Sendal dan HP Dinas” dan kegiatan Sosialisasi Anti Gratifikasi dan Sistem Manajemen Anti Penyuapan kepada Rekan Bisnis PT Taspen.
Atas komitmen dalam menerapkan Tata Kelola Perusahaan yang Baik di seluruh lini bisnis, Taspen telah meraih penghargaan Badan Publik Informatif kategori Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pada kegiatan Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2023 yang diselenggarakan Komisi Informasi Pusat (KIP) serta penghargaan Trusted Company dalam ajang Indonesia Good Corporate Governance Award 2023.
Penulis : Adv-Team
Sumber : Kompas TV