Rayakan HUT ke-11, Kompas TV Usung Tema #Inspiras11ndonesia, Sajikan Rangkaian Program Spesial
Kg media | 8 September 2022, 15:57 WIBBaca Juga: Dukung Peralihan Tv Analog ke Digital, Kompastv dan Tanaka Bagi-Bagi Set Top Box Gratis untuk Warga
Hal ini merupakan salah satu wujud kepedulian KompasTV untuk memberikan referensi utama yang independen dan terpercaya bagi rakyat Indonesia dalam menentukan pilihannya.
Tidak hanya itu, pada awal pandemi 2020, sebagai bentuk kepedulian nyata KompasTV bersama Didi Kempot dan Sobat Ambyar tergerak untuk mengulurkan bantuan dan menghibur masyarakat dengan menggelar Konser Amal dari rumah.
Konser penggalangan dana yang digelar pada bulan April dua tahun lalu ini sukses pula menggalang donasi sebesar Rp7,6 miliar. Hasil dari donasi ini telah disalurkan oleh KompasTV kepada para pekerja yang terdampak ekonominya karena pandemi.
Selama 11 tahun perjalanannya, berbagai prestasi bergengsi telah ditorehkan oleh KompasTV, di antaranya memenangkan ajang bergengsi Piala Adinegoro, KPI Award, Adam Malik Award, Marketing Sustainability Brand (MSB) dari MarkPlus Institute, Anugerah Dewan Pers, Jurnalistik POLRI, hingga KASAU Award.
Di era digital, platform digital milik KompasTV juga terus bertumbuh dan meraih penghargaan bergengsi seperti Most Concurrent View During News Current Livestream dan Most Shared Video on Demand (VOD) yang diberikan oleh Google Indonesia.
Sehingga saat ini KompasTV juga layak disebut sebagai Leading Digital News Television di Indonesia.
Saksikan kemeriahan program Satu Indonesia #TemanTerpercaya hanya di KompasTV atau live streaming YouTube KompasTV pada 9 September 2022.
Jadilah bagian dari keseruan perayaan ulang tahun KompasTV dan jangan lewatkan rangkaian program Satu Indonesia #Inspiras11ndonesia!
Informasi lebih lanjut seputar ulang tahun KompasTV dapat diakses melalui bit.ly/11tahunkompastv atau follow akun Instagram @kompastv.
Baca Juga: Kerja Tim Solid, Kompas TV Sajikan Informasi Terbaik
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV