10 Tahun Ramadhan Jazz Festival Sebarkan Syiar Islam dan Konser Amal
Advertorial | 3 Mei 2021, 12:48 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Remaja Islam Masjid Cut Meutia (RICMA) kembali mempersembahkan “Ramadhan Jazz Festival Live” ke-10 dalam memeriahkan bulan Ramadhan 1442 H.
“Ramadhan Jazz Festival Live” tahun ini diselenggarakan pada hari Jumat dan Sabtu, tanggal 30 April - 01 Mei 2021 di Sea World, Ancol.
Mengangkat tema “Blessing Through Caring” dan tagline #ADecadeOfLove, perhelatan ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa saling peduli dan mengasihi satu sama lain.
Pemilihan tema Blessing Through Caring didasari oleh keyakinan bahwa peduli merupakan fondasi utama cinta. Menurut RICMA dalam laporannya, jika manusia ingin mencintai dan dicintai maka harus belajar mengawali dengan rasa saling peduli satu sama lain.
Dalam pelaksanaan yang ke-10 kali ini, Ramadhan Jazz mengambil format hibrid di mana hanya beberapa crew, penyanyi, dan tamu undangan khusus yang hadir secara langsung dengan protokol kesehatan yang ketat.
Tonton Ramadhan Jazz Festival Anniversary di sini
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, tahun ini penonton diarahkan untuk menikmati rangkaian acara Ramadhan Jazz secara virtual melalui kanal Youtube ‘Ramadhan Jazz’.
Acara juga turut mendapat dukungan tokoh dari berbagai latar belakang, seperti politik, masyarakat, serta duta besar negara-negara sahabat secara daring.
Bentuk syiar kalangan milenial
Kembali ke 10 tahun yang lalu saat RICMA mendapatkan tawaran pertama kali dari WartaJazz melalui sebuah cuitan di Twitter. Saat itu, WartaJazz mengajak RICMA untuk bekerja sama menggarap kegiatan yang menyedot perhatian anak-anak muda.
Ramadhan Jazz merupakan bentuk dakwah syiar yang akhirnya disepakati dan bertujuan untuk menambah pengetahuan keislaman sekaligus meningkatkan tali silaturahmi.
Melalui jazz, syiar untuk saling mengingatkan, tolong menolong, serta saling berbuat baik yang dilandasi rasa cinta kasih dikenalkan kepada generasi milenial dengan cara kekinian.
Penulis : Elva-Rini
Sumber : Kompas TV