Kompas TV advertorial

Pekan Syawalan, Warga Kirab Ratusan Ekor Sapi di Boyolali

Kompas.tv - 30 April 2023, 19:30 WIB
Penulis : Yuilyana

BOYOLALI, KOMPAS.TV – Ratusan ekor sapi peliharaan milik warga dikirab dalam tradisi tahunan arak-arakan sapi atau lebaran sapi di Boyolali, Jawa Tengah.

Tradisi turun temurun sebagai wujud syukur kepada Allah, juga dimanfaatkan warga sebagai ajang silaturahmi sapi dan para pemiliknya tiap tahun.

“Sapi diberi minyak, wangi-wangian, diarak, dipertemukan dengan sapi-sapi lain. Maknanya sebagai wujud syukur kepada Allah. Kami diberi rezeki lewat hewan ternak. Dengan adanya arak sapi akan memberikan berkah untuk hewan ternak kami,” ungkap Ketua RW, Jaman.

Baca Juga: Tradisi Unik Merayakan Lebaran dan Mempererat Silaturahmi

Adapun arak-arakan ini digelar 7 hari setelah lebaran atau disebut pekan Syawalan.

“Ya berpartisipasi, kami antusias. Sapinya juga ikut lebaran. Bawa keberkahan untuk masyarakat,” ungkap Peserta Kirab, Sugeng.

Setelah arak-arakan sapi sampai di lokasi tujuan, dua gunungan berisi sayuran dan ketupat tersebut lalu direbutkan warga baik untuk dikonsumsi maupun diberikan untuk pakan ternak sapi. #Ad

Video Editor: Bara Bima




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x