Kompas TV advertorial

Penyedia Solusi Logistik Ethix Mencatatkan Peningkatan Order Berkat E-commerce di Harbolnas 12.12

Kompas.tv - 22 Desember 2022, 17:24 WIB
penyedia-solusi-logistik-ethix-mencatatkan-peningkatan-order-berkat-e-commerce-di-harbolnas-12-12
Gudang logistik dan distribusi Ethix yang mencatatkan peningkatan order pada harbolnas 12.12 di tanggal 12 Desember 2022 dengan capaian jumlah order hingga puluhan ribu. (Sumber: Dok. Ethix)
Penulis : Adv Team

KOMPAS.TV – Harbolnas (Hari Belanja Online Nasional) menjadi suatu tren hari perayaan untuk dapat meningkatkan serta mendorong masyarakat dalam memahami kemudahan berbelanja secara online.

Di samping meningkatnya perkembangan e-commerce atau platform belanja online yang makin mudah dijangkau, adanya perayaan ini juga menjadi salah satu faktor peminat belanja online terus meningkat setiap tahunnya.

Perusahaan penyedia solusi logistik dan distribusi Ethix, mencatatkan peningkatan order pada harbolnas 12.12 di tanggal 12 Desember 2022 dengan capaian jumlah order hingga puluhan ribu.

Ethix yang membantu menyediakan infrastruktur warehouse dan juga melakukan fulfillment atas order yang masuk serta membantu distribusi produk bagi para brand yang memiliki keterbatasan infrastruktur, juga merasakan tingginya tingkat order yang terjadi pada perayaan harbolnas kemarin.

Baca Juga: Siap-Siap! Harbolnas Digelar 11-12 Desember, 108 E-Commerce Beri Diskon Gede-Gedean

Beberapa servis yang ditawarkan Ethix diantaranya adalah set up dan manajemen operasional warehouse, manajemen pengiriman, manajemen toko, dan warehouse management system (WMS) .

“Dengan teknologi dan infrastruktur yang sudah terhubung dengan banyak partner dan platform e-commerce, kedepannya kami ingin membangun kerjasama dengan banyak brand untuk meningkatkan bisnis dan penjualan mereka,” kata Muhammad Fahrian selaku CEO Ethix.

Ilustrasi seorang karyawan Ethix sedang menyiapkan pesanan pembeli (Sumber: Dok. Ethix)

Ethix menerima orderan yang sebagian besar berasal dari platform e-commerce dari berbagai jenis seperti Tokopedia, Shopee, dan Lazada, serta platform media sosial seperti Facebook, TikTok, dan Instagram.

“Alhamdulillah, kami sangat berterima kasih atas pencapaian operasional yang sudah kami jalankan dan juga kepercayaan yang telah diberikan kepada kami mengingat Ethix adalah perusahaan baru, dan kami  harapkan ini kedepan menjadi awal kerjasama yang baik untuk mengembangkan bisnis para brand secara maksimal,” lanjut Fahrian.

Baca Juga: Seminggu Sebelum Lebaran Bakal Ada Harbolnas, Ini Tipsnya Agar Tidak Kalap Saat Belanja

Dalam menyambut harbolnas, Ethix menjalin komunikasi dengan para klien untuk mengetahui perkiraan peningkatan order. Melalui kerja sama tim, Ethix memastikan kesiapan menerima order dari berbagai macam channel terutama platform digital.

Tim operasional dan teknologi akan menyesuaikan dengan Service Level Agreement (SLA) yang diterapkan Ethix sehingga orderan yang masuk diproses dalam kurun waktu 24 jam.

Ilustrasi karyawan Ethix menyiapkan paket pesanan pembeli e-commerce (Sumber: Dok. Ethix)

“Harapannya, seller atau brand ini bisa tumbuh bersama kita, Ethix memiliki visi terus mengembangkan teknologi dan jaringan distribusi,” kata Fahrian.

Untuk brand yang ingin bekerjasama dengan Ethix dapat menghubungi tim marketing Ethix melalui [email protected]. Solusi yang diberikan akan disesuaikan dengan masing-masing kategori produk.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x