DPR Sidak PT PFN, Dakwaan Hasto Kristiyanto, Erick soal 3 Pemain Timnas [TOP3NEWS]
Top 3 news | 14 Maret 2025, 21:25 WIBJAKARTA, KOMPASTV - Berikut tiga berita terpopuler yang terjadi pada Jumat (14/3/2025);
Berita pertama, Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad bersama komisi 6 sidak ke kantor PT PFN di Jatinegara, Jakarta Timur. Sidak digelar di tengah kontroversi penunjukkan Riefian Fajarsyah alias Ifan Seventeen sebagai Dirut PT Produksi Film Negara.
Berita kedua, Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto menjalani sidang perdana terkait kasus Harun Masiku di Pengadilan TIpikor Jakarta pada Jumat (14/3/2025). Jaksa Penuntut Umum KPK membeberkan alur kaburnya Harun Masiku dalam sidang perdana Hasto Kristiyanto.
Berita ketiga,Ketum PSSI Erick Thohir memastikan Emil Audero Mulyadi, Joey Pelupessy, dan Dean James masuk dalam daftar pemain Timnas yang disiapkan untuk melawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Ketiganya telah mendapat approval dari AFC dan FIFA untuk pindah federasi.
Video Editor: Agung Ramdani
#erickthohir #hastokristiyanto #ifanseventeen
Baca Juga: Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero Siap Gabung Skuad Garuda Lawan Australia
Penulis : Yuilyana
Sumber : Kompas TV