Menpora Dito Ariotedjo Optimistis Peran Wamen Taufik Hidayat Akan Tingkatkan Kinerja
Vod | 21 Oktober 2024, 14:42 WIBKOMPAS.TV - Ditunjuk kembali menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Dito Ariotedjo optimistis kinerja kementerian yang dipimpinnya akan meningkat.
“Baik program olahraga maupun kepemudaan akan lebih baik,” tuturnya di Pelantikan Menteri Kabinet Merah Putih, hari ini (21/10) di Istana Kepresidenan Jakarta.
Bukan tanpa alasan, Dito menyatakan percaya diri karena terdapat dukungan Wakil Menteri (Wamen) Taufik Hidayat yang merupakan seorang atlet legendaris Tanah Air.
Sebelumnya itu, Prabowo Subianto menyampaikan pidato pertamanya usai dilantik hari ini (21/10) di Gedung MPR/DPR Jakarta.
Dalam pidato perdananya, Prabowo berjanji, bersama dengan wakilnya Gibran Rakabuming Raka, akan menjalankan undang-undang untuk berbakti pada negara dan bangsa.
Prabowo juga berjanji akan mengutamakan kepentingan bangsa dan rakyat Indonesia di atas kepentingan pribadi atau golongan.
Baca Juga: Resmi Pimpin KKP, Sakti Wahyu Trenggono Ingin Indonesia Unggul di Bidang Kelautan dan Perikanan!
#kabinetmerahputih #kabinetprabowo #kemenpora
Penulis : Edwin-Zhan
Sumber : Kompas TV