> >

Petugas Berhasil Evakuasi Seluruh Korban Longsor Tambang Ilegal: 13 Orang Tewas, 12 Luka-Luka

Vod | 30 September 2024, 08:33 WIB

SOLOK, KOMPAS.TV - Tim SAR gabungan telah berhasil mengevakuasi seluruh korban longsor di tambang emas Sungai Abu, Kabupaten Solok, Sumatera Barat.

Total terdapat 25 korban, di mana 13 di antaranya meninggal dunia dan 12 lainnya mengalami luka-luka.

Setelah melewati medan yang berat, tim berhasil mengeluarkan korban terakhir yang ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Proses evakuasi dilakukan secara estafet hingga jenazah dibawa ke posko utama.

Atas permintaan keluarga, jenazah langsung dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan.

Pelaksana tugas Gubernur Sumbar, Audy Joinaldi mengunjungi korban yang dirawat di RSUD Arosuka Solok untuk menyerahkan bantuan logistik dan santunan.

Audy menegaskan bahwa pengawasan tambang mineral dan batu bara berada di Pemerintah Pusat, sementara provinsi hanya mengawasi tambang galian C.

Meski demikian, pihaknya tidak akan tinggal diam mengingat kasus longsor di lokasi tambang telah berulang kali terjadi.

Sebelumnya, tim SAR gabungan juga menemukan 2 korban terakhir, di mana satu korban dalam kondisi selamat dan satu lainnya meninggal dunia.

Evakuasi dilakukan melalui jalur darat, menggunakan tandu dengan perjalanan yang memakan waktu berjam-jam dan melewati medan sulit.

Baca Juga: Keterangan Kalaksa BPBD Solok soal Longsor Tambang Emas, Korban Terakhir Dievakuasi, 13 Orang Tewas

#tambang #ilegal #longsor

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV


TERBARU