> >

Menag Kembali Mangkir Raker Evaluasi Haji dengan DPR, PKB: Tidak Bertanggung Jawab!

Vod | 27 September 2024, 20:46 WIB

KOMPAS.TV - Komisi Delapan DPR kembali batal menggelar rapat kerja dengan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, untuk evaluasi penyelenggaraan haji 2024.

Menag absen untuk kedua kalinya dan mengutus Wakil Menteri Agama, Saiful Rahmat Dasuki. Ketua Komisi VIII DPR, Ashabul Kahfi, menyayangkan ketidakhadiran Menteri Agama.

Dalam rapat tersebut, Kahfi meminta maaf kepada utusan Kementerian Perhubungan, Kementerian Kesehatan, dan PT Garuda Indonesia yang turut hadir.

Dengan demikian, DPR tidak dapat melaporkan evaluasi pelaksanaan haji 2024 karena masa tugas anggota dewan periode ini sudah habis.

Merespons absennya Menteri Agama, anggota Komisi VIII DPR Fraksi PKB, Marwan Dasopang, menilai Yaqut Cholil Qoumas tidak bertanggung jawab. Menurut Marwan, dengan absennya Menag, Yaqut tidak layak dipertimbangkan sebagai tokoh di masa mendatang.

Sebelumnya, Yaqut juga absen dalam rapat evaluasi haji 2024 dan diwakilkan oleh Wamenag Saiful Rahmat Dasuki dengan alasan tidak dapat tiket kembali ke Indonesia setelah perjalanan luar negeri.

Penulis : Tesalonika-Ajeng

Sumber : Kompas TV


TERBARU