Sambutan Paus Fransiskus soal Terowongan Silaturahim pasca Tiba di Masjid Istiqlal
Vod | 6 September 2024, 22:40 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik Sedunia, Paus Fransiskus mengatakan bahwa semoga terowongan silaturahim menjadi simbol kehidupan bersama yang damai bagi Indonesia.
Hal itu disampaikan Paus Fransiskus saat tiba di Masjid Istiqlal, Jakarta, pada Kamis (5/9/2024) pagi.
"Saya berharap komunitas-komunitas kita dapat semakin terbuka bagi dialog antara umat beragama dan semoga menjadi simbol kehidupan bersama yang damai yang mencirikan Indonesia," ujar Paus Fransiskus.
Baca Juga: Momen Sri Mulyani Diadang Pengawal Paus Fransiskus ketika Ingin Berswafoto
#pausfransiskus #masjidistiqlaljakarta
Produser: Ikbal Maulana
Thumbnail: Firmansyah
Penulis : Ikbal-Maulana
Sumber : Kompas TV