> >

163 Peserta dari 12 Negara Ramaikan Asian Open Short Track Speed Skating

Vod | 24 Agustus 2024, 07:37 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Setelah berhasil menggelar Road to Eksebisi PON sekaligus Kejurnas, Federasi Ice Skating Nasional (PP FISI) kini menyelenggarakan kompetisi Asian Open Short Skating Speed 2024 di Jakarta Garden City.

Acara yang dihelat mulai 21 hingga 23 Agustus diikuti 163 peserta yang berasal dari 12 negara seperti Thailand, Jepang, Hongkong, Australia serta 20 atlet perwakilan tuan rumah Indonesia.

Mempertandingkan 14 kategori, event ini mendapat perhatian khusus dari Federasi Ice Skating Dunia.

Terbukti dengan hadirnya Presiden ISU, Kim Jae Youl yang didampingi Presiden NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari, Sekjen Koni Pusat Tb Lukman Djajadikusuma serta Ketua Umum PP FISI, Suzan Herawati pada seremoni pembukaan.

Pada penyelenggaraan hari pertama, wakil Indonesia tampil cukup apik.

Matsuri Kinasih berhasil meraih Podium Tiga Nomor Junior D Putri 333 meter.

Sementara di Nomor Open 500 Meter Putri, Podium Tiga diamankan Adinda Tresna Asih.

Baca Juga: Menengok Keseruan Ekshibisi Ice Skating Jelang PON Aceh-Sumut 2024 di Medan dan Jakarta!

#skating #ppfisi #iceskating

 

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU