Banjir Meluas di Gorontalo, Pemerintah Perpanjang Status Tanggap Darurat Selama 14 Hari
Vod | 15 Juli 2024, 14:05 WIBGORONTALO, KOMPAS.TV - Banjir yang yang terjadi di Kabupaten Gorontalo, membuat pemerintah kabupaten memperpanjang status tanggap darurat bencana banjir.
Perpanjangan status tanggap darurat akan dilakukan selama 14 hari.
Banjir yang merendam ribuan rumah warga di Kabupaten Gorontalo ini pun diperparah dengan meluapnya Danau Limboto dan meluas hingga ke beberapa kecamatan yang berada dekat dengan danau.
Luapan danau limboto kali ini dinilai menjadi yang terparah karena merendam rumah warga hingga ketinggian 3 meter dan nyaris menenggelamkan rumah.
Terkait hal ini, Bupati Kabupaten Gorontalo pun langsung memutuskan untuk memperpanjang status tanggap darurat bencana banjir.
#banjir #gorontalo #danaulimboto
Baca Juga: Usai Bebas, Pegi Setiawan Mengaku Siap Jadi Saksi dalam PK Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon
Penulis : Jocelyn-Valencia
Sumber : Kompas TV