PDIP Kritik Presiden Jokowi, Usai Kepala Otorita IKN Mundur
Vod | 4 Juni 2024, 08:57 WIBJAKARTA, KOMPASTV – Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto menilai perencanaan ibu kota nusantara tidak matang.
Hal itu disebut Hasto jadi sebab beban kerja bagi Kepala Badan Otorita IKN Bambang Susantono sehingga membuatnya mundur.
"Mundurnya Kepala Otorita dan Wakilnya itu bagian dari suatu perencanaan yang tidak matang," kata Hasto.
Hasto menambahkan kritik pemerintahan Jokowi ingin segala sesuatunya cepat.
"Sebenarnya suatu kritik yang terbesar yang diberikan kepada pemerintahan Pak Jokowi adalah ketika segala sesuatunya dipercepat tetapi melupakan aspek-aspek di dalam pertimbangan yang matang, kajian kajian yang detil," jelas Hasto dalam pernyataanya, Jakarta, Senin (3/6/2024).
Video Editor: Dawud
#hasto #kritikjokowi #ikn
Baca Juga: Hari Ini Polisi Bakal Periksa Sekjen PDIP Hasto, Dugaan Komentar Penghasutan Kecurangan Pemilu
Penulis : Yuilyana
Sumber : Kompas TV