Depo Pertamina Plumpang Ungkap Persiapan Kualitas dan Kuantitas BBM Selama Lebaran 2024
Vod | 12 April 2024, 12:02 WIBKOMPAS.TV - Pada musim mudik Idulfitri 2024, Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara alami kenaikan distribusi BBM hingga 15 persen.
Sebelum puncak arus mudik, Pertamina Plumpang akan fokus di daerah Jabodetabek.
Depo Pertamina Plumpang Jakarta Utara menyebut ada kenaikan distribusi BBM jelang musim mudik Idulfitri tahun ini.
Supervisor QQ Pertamina Patra Niaga Integrated Terminal Jakarta Plumpang, Muhammad Adhim menjelaskan, di hari normal Depo Pertamina Plumpang mendistribusikan 17 juta liter BBM. Namun untuk momen mudik, BBM yang keluar bisa menyentuh 19 juta liter per harinya.
Adhim menyebutkan, untuk momen mudik distribusi BBM lebih banyak ke wilayah Jawa Barat.
Baca Juga: Menhub Budi Karya Ungkap Prediksi Puncak Arus Balik Lebaran di 14 dan 15 April 2024
#pertamina #plumpang #bbm
Penulis : kharismaningtyas
Sumber : Kompas TV