Jelang Lebaran, Kadin DKI Jakarta Gencarkan Distribusi Sembako Murah
Vod | 4 April 2024, 12:01 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Kadin DKI Jakarta bersama Polda Metro Jaya menggelar bazar murah sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat di tengah melonjaknya harga-harga kebutuhan pokok menjelang Idul Fitri 1445 H.
Kadin DKI Jakarta menyiapkan sekitar 17.000 paket sembako murah yang akan dibagikan di 44 kecamatan di DKI Jakarta.
"Kadin DKI berinisiatif mengadakan bazar murah dengan harapan masyarakat bisa memenuhi kebutuhan pokok untuk Lebaran," kata Ketua Kadin DKI Jakarta Diana Dewi.
Bazaar ini merupakan rangkaian bazaar sembako murah yang akan diadakan Kadin DKI Jakarta di sejumlah titik hingga Sabtu (6/4/2024).
#kadinjakarta #sembakomurah
Video editor: Firmansyah
Baca Juga: Sepekan Jelang Lebaran, Jokowi Cek Harga Sembako di Merangin, Jambi
Penulis : Dian-Septina
Sumber : Kompas TV