Viral! Video 2 Pria Keroyok Mahasiswa Gara-Gara Tak Diberi Rokok
Vod | 31 Maret 2024, 00:33 WIBMAKASSAR, KOMPAS.TV - 2 pemuda terekam tengah melakukan aksi pengeroyokan kepada seorang mahasiswa, viral di media sosial (17/03) lalu.
Korban dikeroyok saat hendak masuk ke kamar kosnya.
Alasan pengoroyokan, hanya karena korban tidak memberikan rokok yang diminta pelaku.
Merasa tersinggung, para pelaku yang sedang dibawah pengaruh minuman keras bertubi-tubi menghajar korban tanpa ampun.
Akibatnya peristiw itu, korban harus menderita luka lebam di bagian wajah dan beberapa bagian tubuhnya.
Beberapa hari pasca kejadian, 2 pelaku pengeroyokan akhirnya berhasil di tangkap polisi di waktu dan lokasi berbeda.
Pelaku utama, Hafis diketahui berfrofesi sebagai tenga honorer sementara pelaku lainnya Rafli masih berstatus mahasiswa.
Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya, kedua pelaku kini terancam hukuman 5 tahun penjara.
Baca Juga: Kapuspen: Anggota TNI Keroyok Preman di Depan Polres Sudah Diperiksa Denpom Jaya
#keroyok #mahasiswa #videoviral
Penulis : Aisha-Amalia-Putri
Sumber : Kompas TV