Detik-Detik Warga Grobogan Berusaha Terjang Banjir untuk Bawa Keranda Jenazah!
Vod | 17 Maret 2024, 12:14 WIBGROBOGAN, KOMPAS.TV - Sejumlah warga di Desa Menawan, Grobogan, Jawa Tengah, nekat menerjang banjir untuk memakamkan jenazah.
Mereka membuat perahu dari batang pohon pisang untuk mengangkut keranda.
Warga terpaksa menerjang banjir agar jenazah segera dimakamkan di TPU Kecamatan Klambu yang aman dari genangan.
Jenazah akhirnya dapat dimakamkan, meskipun kondisi cuaca buruk.
Banjir yang belum surut juga menyebabkan aktivitas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) R. Soedjati Purwodadi, terganggu.
Puluhan tenaga kesehatan dan pasien terpaksa diangkut menggunakan truk untuk bisa mencapai rumah sakit.
Baca Juga: Banjir Ganggu Aktivitas Rumah Sakit, Puluhan Tenaga Kesahatan dan Pasien Terpaksa Diangkut Truk!
#grobogan #banjir #jenazah
Penulis : Edwin-Zhan
Sumber : Kompas TV