Polisi Gelar Perkara Kasus Bullying Siswa Binus School Serpong, Pelaku Lebih dari 1 Orang
Vod | 20 Februari 2024, 22:58 WIBTANGERANG, KOMPAS.TV - Polisi akan melakukan gelar perkara terkait kejadian kasus perundungan terhadap siswa di salah satu sekolah swasta internasional Serpong, BSD.
Gelar perkara dilakukan untuk meningkatkan status perkara dari penyelidikan menjadi penyidikan.
Polisi menyebut telah memeriksa saksi korban dan orang tuanya serta mengumpulkan sejumlah barang bukti, salah satunya video rekaman perundungan.
Polisi memastikan terduga pelaku perundungan lebih dari satu orang, salah satunya diduga anak dari artis.
Polisi juga akan meminta keterangan dari terduga pelaku perundungan.
Terkait dugaan kasus perundungan, pihak sekolah memanggil orang tua pelaku termasuk artis yang diduga anaknya terlibat dalam kegiatan perundungan.
Pihak sekolah memastikan pelaku akan mendapatkan sanksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku di sekola
Sementara Komisi Perlindungan Anak Indonesia memastikan akan berkordinasi dengan pihak kepolisian, sekolah dan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
Ketua KPAI, Ai Maryati bilang pihaknya akan bertemu pihak sekolah Binus School Serpong hari ini untuk mendalami kasus perundungan.
Hal ini dilakukan untuk memastikan kebenaran informasi yang sebelumnya banyak beredar di media sosial, termasuk penanganan yang sudah dilakukan oleh pihak sekolah.
Baca Juga: [FULL] Polisi Beberkan Kronologi dan Update Kasus Perundungan Siswa Binus School Serpong
#bullying #smabinus #anakartis
Penulis : Aisha-Amalia-Putri
Sumber : Kompas TV