> >

Makna Sowan Para Kandidat Pilpres Hingga Presiden Jokowi ke Keraton Yogyakarta

Vod | 31 Januari 2024, 12:18 WIB

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV – Minggu (28/1/2024), Presiden Jokowi bertemu dengan Gubernur Yogyakarta sekaligus Raja Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat, Sri Sultan Hamengku Buwono X.

Dalam pertemuan ini, Jokowi mengaku membahas berbagai hal mulai dari ekonomi hingga politik nasional.

Bertemu dengan sultan bukan hanya dilakukan Jokowi dalam waktu yang berdekatan, semua kandidat pilpres 2024 juga bergantian bertemu dengan Sultan.

Diawali oleh Ganjar Pranowo, Calon Presiden Nomor Urut 3 ini datang ke Keraton pada 27 Desember lalu. Ganjar mengaku pertemuan ini sebagai ajang silaturahmi untuk membicarakan banyak hal.

Selanjutnya, Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto juga datang ke Keraton Yogyakarta. Prabowo datang didampingi calon wakilnya, Gibran Rakabuming Raka. Kata Prabowo pertemuan untuk meminta izin memasuki wilayah Yogyakarta.

Terakhir ada Calon Presiden Nomor Urut 1 Anies Baswedan yang mengunjungi Sultan. Anies mengaku meminta restu sekaligus bimbingan dari Sultan.

Lalu apa arti dari sowan para kandidat pilpres ini? seberapa besar pengaruh Sultan Yogyakarta untuk menaikkan elektabilitas paslon yang bakal bersaing di pilpres 14 Februari nanti?

Baca Juga: Tanggapi Kunjungan Prabowo-Gibran Temui Sultan, TKN: Jogja dan Solo Sebenarnya Satu Rumpun

 

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV


TERBARU