> >

Tanggul Sungai Serang Ambrol, Bangunan MAN 2 Kulonprogo Terancam Rusak

Vod | 30 Januari 2024, 17:24 WIB

KULONPROGO, KOMPAS.TV - Akibat diterjang banjir, tanggul Sungai Serang di Wonosidi Kidul, Wates, Kulonprogo ambrol.

Tak hanya membuat akses jalan ditutup, kejadian ini juga mengancam bangunan sekolah yang berada di dekat sungai.

Ambrolnya tanggul di Wonosidi Kidul, Kabupaten Kulonprogo Yogyakarta  ini terjadi pasca banjir pada Senin (29/1) kemarin. Curah hujan yang tinggi membuat aliran Sungai Serang menggerus tanggul hingga ambrol.

Akibat kejadian ini akses jalan warga dan pelajar dari sejumlah sekolah terpaksa dialihkan. Jalan akses ini juga ditutup warga karena kondisi yang juga ambles dan retak sepanjang 50 meter.

Tak hanya itu, tembok di sejumlah ruang kelas di Madrasah Aliyah Negeri  2 Kulonprogo juga retak dan memaksa pihak sekolah untuk merelokasi siswa di ruangan lain yang posisinya jauh dari bangunan yang terancam longsor.

Baca Juga: Warga Panik Tebing Longsor, Jalan Utama dari Pagentan ke Kota Banjarnegara Lumpuh

#tanggul #ambrol #kulonprogo

Penulis : kharismaningtyas

Sumber : Kompas TV


TERBARU