Hampir 2 Hari, Lebih Dari 172 TKI dari Malaysia Terombang-ambing di Tengah Lautan
Vod | 11 Januari 2024, 22:53 WIBDELI SERDANG, KOMPAS.TV - Ratusan Tenaga Kerja Indonesia terlantar di tengah laut Perairan Pantai Labu, Deliserdang, Sumatera Utara.
Para TKI ini pun akhirnya diselamatkan oleh sejumlah nelayan yang melintas.
Mereka sebelumnya terpaksa bertahan selama 28 jam atau sekitar 2 hari di tengah laut.
172 lebih TKI ini terlantar di tengah laut saat ingin pulang ke Indonesia. Berangkat dari Selangor Malaysia, 9 Januari lalu, mereka nekat menggunakan jalur tak resmi dengan menumpang kapal tongkang kayu.
Demi menghindari patroli polairut, mereka pun mengaku diajak berputar putar mengelilingi pulau hingga akhirnya terombang ambing karena cuaca buruk.
Ironisnya saat tiba di Perairan Pantai Labu, Kabupaten Deliserdang, para Tki ini tak dibawa berlabuh ke bibir pantai namun diturunkan di laut.
Melihat kondisi ini, sejumlah nelayan yang melintas akhirnya melakukan evakuasi.
Seluruh TKI yang berhasil dievakuasi kemudian langsung didata dan menjalani pemeriksaan.
Menurut Camat Pantai Labu, para TKI ini pulang ke Indonesia menggunakan dua kapal dengan jalur tidak resmi. Mereka berasal dari sejumlah provinsi di Sumatera dan juga Pulau Jawa.
Setelah selesai didata dan dinyatakan sehat, ratusan TKI akhirnya dipulangkan ke daerah masing-masing.
Atas peristiwa ini, Camat Pantai Labu mengimbau agar para TKI selalu berhati - hati dan menghindari agen-agen tidak resmi demi keamanan dan keselamatan diri.
Baca Juga: Pedagang Semangka Tewas Dibacok dan Disiram Air Keras, Pelaku Terancam Penjara 15 Tahun!
Penulis : Shinta-Milenia
Sumber : Kompas TV