> >

Mengulik Program Unggulan Anies-Muhaimin, Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud di Bidang Pendidikan

Vod | 4 Januari 2024, 21:17 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sektor pendidikan menjadi perhatian utama capres dan cawapres 2024.

Pasangan Capres-Cawapres Nomor Urut Tiga Ganjar Mahfud menjanjikan program satu keluarga miskin satu sarjana.

Ganjar menyebut program satu keluarga satu sarjana akan dibiayai penuh oleh negara.

Menurut Ganjar, program itu akan dapat mengentaskan kemiskinan di Indonesia.

Sementara Capres Cawapres Nomor Urut 2 Prabowo Gibran menyatakan jika terpilih sebagai presiden mendatang akan mengutamakan pendidikan anak-anak Indonesia.

Prabowo Subianto ingin anak anak indonesia tumbuh cerdas. Kuat dan bisa bersaing dengan bangsa bangsa di dunia.

Salah satunya dengan program makan siang gratis untuk anak sekolah.

Pasangan Capres Cawapres Nomor Urut Satu Anies-Muhaimin juga menaruh perhatian besar pada sektor pendidikan.

Cawapres Muhaimin menyatakan sektor pendidikan menjadi sektor yang paling banyak menyerap anggran di APBN.

Muhaimin menjanjikan anggaran pendidikan Rp600 triliun di APBN.

Jika menang pilpres mendatang. Dana tersebut untuk meningkatkan kesejahteraan guru dan memperbaiki kualitas pendidikan.

Akankah program atau janji janji capres cawapres di bidng pendidikan mampu memikat calon pemilih.

Hasilnya akan ditentukan di pemungutan suara 14 Februari mendatang.

Baca Juga: Dialog dengan Anak Muda di Jepara, Ganjar Sosialisasikan Program 1 Keluarga Miskin 1 Sarjana

#visimisicapres #programpendidikan #pilpres2024

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: