Kunjungi Sumbar, Anies Kagum dengan Antusiasme Masyarakat Minang
Vod | 3 Januari 2024, 14:26 WIBKOMPAS.TV - Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan mengawali kampanye di tahun 2024 dengan mengunjungi Sumatera Barat hari ini (03/01/23)
Kedatangannya untuk menghadiri acara "Desak Anies" yang digelar tim pemenangan daerah Sumbar.
Setibanya di Bandara Internasional Minangkabau pada Rabu pagi, Anies mengaku kagum dengan antusiasme masyarakat Minang untuk menyambut perubahan.
Sementara itu, calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo berdialog dengan kaum milenial di Jepara, Jawa Tengah kemarin (02/01/23).
Para milenial pun secara bergantian menyampaikan aspirasinya kepada Ganjar. Sebelumnya saat menjabat Gubernur Jawa Tengah, Ganjar telah membuat program SMK gratis bagi keluarga kurang mampu.
Baca Juga: Bawaslu Jakpus Panggil Ulang Gibran Terkait Bagi-Bagi Susu di CFD
#capres #kampanye #aniesbaswedan
Penulis : Natasha-Ancely
Sumber : Kompas TV