Sempat Rusuh, Massa Arak-Arakan Jenazah Lukas Enembe Lempar Batu dan Rusak Fasilitas!
Vod | 28 Desember 2023, 11:19 WIBJAYAPURA, KOMPAS.TV – Jenazah mantan Gubernur Papua, Lukas Enembe tiba di Bandara Sentani Papua, Kamis (28/12/2023) pagi.
Jenazah Lukas tiba di Bandara Sentani pukul 09.30 WIT dan langsung disambut keluarga Lukas, yakni sang Istri Yulvce Wenda dan anak-anaknya.
Jenazah Lukas terlebih dahulu didoakan di dalam ruang VIP bandara dan dibawa ke Lapangan Stakin Gidi Sentani untuk proses pelepasan oleh Pemerintah Papua dan akan dimakamkan di Koya.
Tampak pula massa ikut mengarak dengan berjalan kaki kurang lebih 2 kilometer.
Kondisi sempat tidak kondusif dan terjadi insiden anarkis oleh massa yang ikut mengarak jenazah Lukas Enembe. Beberapa orang melakukan pelemparan batu dan merusak fasilitas kantor di sepanjang Jalan Sentani.
Menurut laporan jurnalis KompasTV yang berada di lokasi, massa sempat dilarang untuk melakukan arak-arakan Jenazah Lukas Enembe. Dari pihak keluarga dan gereja sudah merencanakan tidak ada arak-arakan.
Hal tersebut lah yang diduga menjadi penyebab dari tindakan anarkis ini.
Baca Juga: Terkini! Arak-Arakan Jenazah Lukas Enembe ke Lapangan Stakin untuk Proses Pelepasan
Penulis : Shinta-Milenia
Sumber : Kompas TV