> >

Cara Gampang Urus STR Seumur Hidup untuk Tenaga Medis | SINAU

Sinau | 16 Oktober 2023, 20:51 WIB

KOMPAS.TV -  Mengurus STR seumur hidup untuk tenaga medis bisa lewat laman SATUSEHAT

Untuk perpanjangan STR dan input data dalam SATUSEHAT SDMK wajib lakukan hal ini:

  • Memasukkan nomor rekening
  • Memasukkan nama bank

Cara Mengurus STR Seumur Hidup

Buat Akun

  • Akses portal SATUSEHAT di tautan satusehat.kemkes.go.id/sdmk
  • Lalu, masuk ke portal SATUSEHAT
  • Apabila belum memiliki akun, lakukan pendaftaran dengan melengkapi data diri yang diminta
  • Buka inbox email untuk aktivasi akun
  • Kemudian, login dengan memasukkan email dan kata sandi yang sudah didaftarkan.
  • Masukkan captcha, lalu klik "masuk"

Lengkapi Data

  • Jika sudah login, masukkan NIK, STR, tempat lahir, dan jenis profesi
  • Kemudian, cara data profil, dengan klik "Cari"
  • Apabila profil tidak ditemukan, Anda dapat membuat profil baru di SATUSEHAT SDMK

 Perpanjang STR Seumur Hidup

  • Masuk ke menu "Pengajuan STR"
  • Klik "Cek Data" untuk mengajukan permohonan perpanjangan STR
  • Pastikan data pribadi, data pendukung, dan verifikasi dari konsil kesehatan (KKI/KTKI) sudah valid kemudian klik "Ajukan STR"
  • Selanjutnya, data akan dikirim ke aplikasi KKI dan KTKI untuk diproses ke kode biling
  • Anda bisa cek status progres permohonan pada akun
  • Apabila proses sudah selesai, Anda bisa mengunduh e-STR di akun SATUSEHAT SDMK

Baca Juga: Bombardir Israel di Gaza Rusak 14 Faskes dan Tewaskan 10 Nakes, 1.448 Orang Palestina Terbunuh

Editor Video: Dawud Majid

Penulis : Sunbhio-Pratama

Sumber : Kompas TV


TERBARU