Digelar Secara Tatap Muka, AMMTC ke-17 Bahas Berbagai Isu Kejahatan Transnasional ASEAN
Vod | 20 Agustus 2023, 13:27 WIBLABUAN BAJO, KOMPAS.TV - Polri menggelar gladi terakhir Sabtu (19/08) sore, jelang pembukaan MMTC yang akan dihadiri para peserta dari sejumlah negara ASEAN. Sejumlah delegasi juga terlihat mulai berdatangan.
Berbagai persiapan terus dilakukan Polri jelang pelaksanaan ASEAN Ministerial Meeting on Transnational Crime AMMTC 2023 di Labuan Bajo Nusa Tenggara Timur.
Acara yang digelar hari ini akan dihadiri peserta dari negara-negara ASEAN.
Kapolri Jendral Listyo Sigit juga menyempatkan diri melihat persiapan pelaksanaan event ini.
Ratusan taruna akademi kepolisian bersama masyarakat akan meriahkan parade dan pawai budaya menyambut para delegasi AMMTC 2023.
Delegasi peserta akan tiba di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur sore nanti.
Sedikitnya 130 taruna taruni akademi kepolisian Indonesia akan mengikuti parade menyambut kedatangan ketua AMMTC serta para delegasi.
Mereka akan menunjukan ketangkasan mereka dalam bermain drum dan senapan.
Baca Juga: Kapolri Pantau Persiapan AMMTC ke-17 di Labuan Bajo
#ammtc2023 #labuanbajo #polri
Penulis : Aisha-Amalia-Putri
Sumber : Kompas TV