> >

Peringati HUT ke-78 RI, Ibu-ibu PKK di Kulonprogo Main Gobak Sodor!

Vod | 11 Agustus 2023, 17:40 WIB

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Perlombaan gobag sodor ibu-ibu dari pemberdayaan kesejahteraan keluarga atau PKK se-Kapanewon Wates dilaksanakan dengan meriah di Lapangan Bendungan Wates, Kulonprogo, Yogyakarta.

Masing-masing kelompok berlomba untuk memenangkan pertandingan yang digelar Pemerintah Kecamatan Wates.

Perlombaan gobak sodor ini digelar dalam rangka memperingati HUT ke 78 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Gobak sodor sebagai permainan tradisional bagi sebagian peserta tak hanya menjadi sarana olahraga, tetapi juga sekaligus bernostalgia permainan itu.

Baca Juga: Full Senyum! Para Lansia Antusias Lomba Ala 17an di Panti Jompo

Meski sekilas terlihat mudah, dibutuhkan stamina dan kepiawaian agar bisa melewati penjagaan lawan.

Masing-masing kelompok berjumlah 5 orang dengan cadangan pemain dua orang.

Dalam satu babak peserta diberikan waktu 7 menit.

Selain kelompok ibu-ibu, dalam permainan ini juga digelar untuk kelas pelajar tingkat SD hingga SLTA.

Perlombaan permainan gobag sodor ini menjadi sarana untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun ke 78 Kemerdekaan RI, dan juga membangun sportivitas serta kekompakan antar-warga.
 

Penulis : Dea-Davina

Sumber : Kompas TV


TERBARU