> >

Nasib Malang Sultan, Ia Tak Bisa Bicara Gara-Gara Lehernya Terjerat Kabel Optik di Jalan

Vod | 3 Agustus 2023, 00:11 WIB

KOMPAS.TV - 7 bulan sudah Sultan Rifat Al Fatih harus menanggung derita.

Ia mengalami cedera parah di bagian leher lantaran terjerat kabel optik fiber,  5 Januari 2023.

Saat itu ia dan teman teman yang hendak menuju ke arah Blok M melewati Jalan Antasari Jakarta Selatan. 

Lalu lintas terhambat karena adanya kabel menjuntai di jalan.

Saat itu sebuah mobil SUV yang berada di depan Sultan tak mengetahui bahwa ada kabel tersangkut di bagian atas kendaraan.  

Kabel itu pun terhempas dan mengenai leher Sultan hingga ia terpelanting dan jatuh ke belakang.

Warga yang mencoba menolong menemukan kondisi leher Sultan terluka parah.

Ayah Sultan pun berupaya meminta tanggungjawab dari pihak pemilik kabel, namun belum ada itikad baik yang diberikan.

Selain itu, Pejabat Gubernur DKI Jakarta meminta pemilik kabel untuk  bertanggung jawab.

Akibat kecelakaan, Sultan mengalami berbagai dampak kesehatan. 

Ia tak bisa makan dan minum secara normal dan ia pun tak bisa berbicara.

Baca Juga: Prabowo Sebut PSI Janji akan Balas Kunjungan, Giring Siap Nyanyi 3 Jam!


 

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: