> >

KKI 2023 Kembali Hadir Mendorong Semangat Kebaruan dan Inovasi UMKM!

Vod | 26 Juli 2023, 12:05 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Usaha mikro kecil dan menengah, UMKM masih memegang peran penting sebagai tulang punggung perekonomian nasional.

Sebagai bentuk selebrasi keberhasilan pengembangan UMKM, Bank Indonesia menyelenggarakan Karya Kreatif Indonesia atau KKI untuk kedelapan kalinya.

KKI 2023 hadir dengan tema #BadarauNusantara : Berkolaborasi Mendorong Semangat Kebaruan dan Inovasi UMKM di Seluruh Nusantara.

Berbagai rangkaian acara KKI 2023 meliputi Pameran 300 UMKM Unggulan, Pesona Kopi Nusantara dari 45 UMKM, Talk Show, Business Matching, Pagelaran Karya Kreatif, Creative Makerspace, Ruang Interaksi, dan Showcase Inovasi Teknologi.

Baca Juga: Warga Bonerate Antusias Sambut Layanan Penukaran Uang Kertas Rusak Bank Indonesia

Apa saja yang jadi unggulan di KKI tahun ini?

Kompas Bisnis berbincang langsung bersama Kepala Departemen Pengembangan UMKM dan Perlindungan Konsumen Bank Indonesia, Yunita Resmi Sari.
 

Penulis : Dea-Davina

Sumber : Kompas TV


TERBARU