Jaksa Sampaikan Hasil Medis Enembe Usai Dirawat di RS: Dalam Keadaan Sehat!
Vod | 10 Juli 2023, 12:20 WIBPENGADILAN TIPIKOR, KOMPAS.TV - Gubernur Nonaktif Papua, Lukas Enembe, kembali menjalani sidang kasus dugaan korupsi.
Sidang akan mendengarkan terlebih dahulu laporan kesehatan Enembe, setelah penahanan Enembe sebelumnya sempat dibantarkan selama 2 minggu di rumah sakit.
Sebelumnya, Enembe menjalan pemeriksaan kesehatan dan perawatan di RSPAD Gatot Subroto.
Hakim mengabulkan permohonan Enembe untuk mendapatkan penanganan medis yang optimal.
Pada sidang hari (10/07/2023) ini, jaksa penuntut umum akan membacakan resume medis lukas setelah ditangani dokter.
Laporan kesehatan ini akan jadi dasar hakim untuk menentukan apakah sidang bisa dilanjutkan ke tahap selanjutnya, yakni pemeriksaan saksi.
Baca Juga: Mahasiswa Asing Asal Spanyol yang Hilang Terseret Ombak Pantai Panjang Malang Ditemukan Selamat!
Penulis : Pompe-Sinulingga
Sumber : Kompas TV