> >

Kebakaran Melanda Penampungan Oli Bekas dan Solar Ilegal di Bogor!

Vod | 8 Juli 2023, 00:47 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Rumah di kawasan padat penduduk Menteng Atas, Setiabudi, Jakarta Selatan, ludes terbakar.

Warga yang panik, berusaha menyelamatkan diri dan harta benda seadanya.

Tercatat ada sepuluh rumah warga yang terbakar.

Kebakaran terjadi di kawasan padat penduduk Menteng Atas, Setiabudi, Jakarta Selatan.

Sedikitnya sepuluh rumah warga, yang mayoritas terbuat dari bahan semi permanen, ludes terbakar.

Peristiwa ini membuat warga panik dan berusaha menyelamatkan diri serta barang berharganya.

Diduga kebakaran terjadi akibat korsleting listrik dari salah satu rumah.

Kebakaran juga terjadi di Bogor, Jawa Barat.

Diduga akibat korsleting, sebuah tempat penampungan oli bekas dan solar ilegal di Desa Gunung Putri, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, ludes terbakar.

Sedikitnya enam unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan, untuk memadamkan api. 

Setelah dua jam, api baru dapat dipadamkan.

Baca Juga: Kebakaran Hanguskan 2 Rumah Semi Permanen di Kota Gunungsitoli Sumut

 

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU