> >

Timnas Indonesia Diuji Lawan Palestina Sebelum Lawan Argentina!

Vod | 14 Juni 2023, 18:31 WIB

SURABAYA, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia akan menghadapi ujian pertamanya dalam FIFA Matchday kali ini melawan Palestina.

Terpaut sekitar 50 peringkat dengan Palestina, Timnas bertekad mendulang poin di pertandingan malam nanti untuk mendongkrak rangking Indonesia di level dunia.

Pelatih Shin Tae-Yong menegaskan pertandingan lawan Palestina nanti akan mengukur level permainan Timnas sebelum Piala Asia 2024.

Meski waktu persiapan yang singkat, Timnas Garuda tetap optimis bisa bermain maksimal.

Menghadapi dua pertandingan di Laga FIFA Matchday di bulan Juni ini menjadi kesempatan sepak bola Indonesia terus berkembang.

Usai melihat langsung punggawa Garuda yang berlatih di Surabaya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta para pemain bermain serius dalam laga malam nanti.

26 pemain yang dipanggil Shin Tae-Yong dalam pemusatan latihan siap diturunkan melawan Palestina malam nanti, terkecuali pemain naturalisasi Sandy Walsh yang masih cedera dan kemungkinan akan pulih jelang laga lawan Argentina.

Setelah lawan Palestina, Timnas akan kembali ke Jakarta menghadapi Argentina 19 Juni mendatang.

Namun soal kabar kehadiran Lionel Messi di Indonesia, Ketua Umum PSSI Erick Thohir juga masih menunggu kabar dari Federasi Sepak Bola Argentina.

Erick meyakini, dari awal Argentina bilang akan membawa skuad terbaiknya ke Indonesia.

Baca Juga: Pelatih Shin Tae-Yong Terapkan "Total Soccer" di Pertandingan Lawan Palestina


 

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV


TERBARU