> >

PDIP Jawab Cuitan Ade Armando soal Isu Kontrak Politik Ganjar Pranowo

Vod | 14 Juni 2023, 18:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Caleg PSI Ade Armando, menyebut ada isu kontrak dengan PDIP, jika Ganjar jadi presiden, penentuan menteri dan jabatan strategis, akan ditentukan PDI-Perjuangan.

Sekretaris Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Ganjar sekaligus politisi PDIP Deddy Sitorus mengatakan, hal itu sangat merugikan PDIP.

Deddy menyebut, ada sekelompok orang yang ingin mem-framing bahwa Ganjar adalah sosok individu yang tidak mandiri.

Menurut Deddy, isu tersebut dibangun oleh kelompok tertentu yang tidak suka dengan PDIP dan Ganjar Pranowo.

Deddy juga mempertanyakan, kenapa tiba-tiba isu itu muncul ke Ganjar Pranowo sedangkan Jokowi tidak pernah.

Sebelumnya, cuitan Ade di media sosial Twitter menarik ramai karena meminta klarifikasi terkait adanya kabar bahwa Ganjar menandatangani kontrak politik dengan PDIP.

Kontrak tersebut terkait penentuan menteri-menteri di dalam kabinetnya jika terpilih menjadi presiden.

Baca Juga: AHY Masuk Bursa Bakal Cawapres Ganjar, PDIP: Bukan Menggoda Tapi Bangun Komunikasi Politik

Penulis : Natasha-Ancely

Sumber : Kompas TV


TERBARU